SAGA adalah cerita tentang nama, peristiwa dan fakta.
SAGA adalah nama program feature radio produksi KBR68H, kantor berita radio independen terbesar di Indonesia. Didukung puluhan reporter dan kontributor KBR68H yang tersebar di penjuru Nusantara, SAGA menghadirkan beragam tema dalam kemasan feature radio berdurasi 15 menit.
SAGA sudah memenangkang banyak penghargaan dalam dan luar negeri, diantarnya IFJ Tolerance Prize, Karya Jurnalistik Terbaik tentang Anak AJI-UNICEF, Penghargaan Jurnalistik Adinegoro, Anugerah Pesona Wisata dari Departemen Kebudayaan dan Pariwisata, Apresiasi Jurnalis Jakarta AJI Jakarta, Indonesian Radio Awards dan lainnya.
Saat ini SAGA direlay oleh puluhan radio jaringan KBR68H di waktu siar sbb:
* Senin-Jumat, pukul 07.45-08.00 WIB dalam program Sarapan Pagi
* Senin-Jumat, pukul 12.06-12.30 WIB di radio jaringan KBR68H (via satelit)
* Sabtu-Minggu, pukul 20.06-21.00 WIB dalam program SAGA Interaktif
Di Jakarta, SAGA bisa disimak lewat 89.2 FM Green Radio.
Kontak
Website: www.kbr68h.com
Email: sagakbr68h@gmail.com
Facebook page: Saga KBR68H
Blogs: sagakbr68h.blogspot.com, sagakbr68h.wordpress.com, sagakbr68h.tumblr.com
Twitter: @sagakbr68h
Soundcloud: sagakbr68h